Politik

Pelantikan KPPS Digelar Serentak 7 November 2024

Komisi Pemulihan Umum (KPU) Sumenep terus mematangkan berbagai tahapan Pilkada 2024.

Saat ini KPU telah menuntaskan rekrutmen kelompok penyelenggara pemungutan suara (KPPS).

Koordinator Divisi Sosdiklih Parmas dan SDM KPU Sumenep Mukhlis Imam menyampaikan, pihaknya sudah menentukan jadwal pelantikan anggota KPPS.

Yakni, akan dilaksanakan Kamis (7/11). Pelantikan digelar secara serentak di setiap desa.

”Pelantikannnya akan dilakukan oleh PPS. Namun, tetap dimonitoring oleh PPK setiap kecamatan,” ujarnya saat dihubungi Sabtu (2/11).

Dia mengungkapkan, KPPS terpilih akan mengikuti bimbingan teknis (bimtek).

Bimtek anggota KPPS akan dilaksanakan di setiap desa yang dilakukan oleh panitia pemungutan suara (PPS) dan dibantu panitia pemilihan kecamatan (PPK).

”Biasanya beberapa PPS mengundang PPK untuk memberikan bimtek. Bimbingan itu berkaitan dengan tugas KPPS selama pelaksanaan pilkada,” ungkapnya.

Mukhlis menjelaskan, jumlah tempat pemungutan suara (TPS) dalam Pilkada Serentak 2024 mencapai 1.971 titik.

Ribuan TPS tersebut tersebar di 334 desa dan kelurahan yang ada di 27 kecamatan di Sumenep.

”Satu TPS terdiri atas tujuh petugas KPPS saat pemungutan dan penghitungan suara. Jadi, terdapat 13.797 anggota KPPS yang telah ditetapkan,” paparnya.

Muklis memaparkan, masa kerja anggota KPPS berlangsung selama satu bulan. Yakni, terhitung sejak dilantik Kamis (7/11).

”Jadi, masa kerjanya satu bulan terhitung sejak dilantik,” tegasnya.

Pilkada Sumenep 2024 dilaksanakan Rabu (27/11). Terdapat dua pasangan calon yang ikut kontestasi memperebutkan kursi bupati dan wakil bupati Sumenep.

Yakni, pasangan calon Ali Fikri-Muh. Unais Ali Hisyam (FINAL) dan Achmad Fauzi Wongsojudo-Imam Hasyim (FAHAM).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *